BPPKAD Kabupaten Gresik Membuka Pelayanan Pajak Daerah Lainnya di Icon Mall Gresik
BPPKAD Kabupaten Gresik membuka Pelayanan Pajak Daerah Lainnya di Icon Mall Gresik. Layanan ini dilakukan selama dua hari yakni tanggal 21 dan 22 Februari 2023. Dalam kegiatan tersebut BPPKAD Kabupaten Gresik memberikan pelayanan kepada masyarakat terkait Pajak Hotel, Pajak Restoran, Pajak Hiburan, Pajak Air Bawah Tanah, Pajak Reklame, Pajak Parkir, Pajak Penerangan Jalan serta Pajak Mineral Bukan Logam dan Batuan.
Kepala Bidang Pajak Daerah Lainnya BPPKAD Kabupaten Gresik, Bapak Havy Wardana menyatakan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memenuhi kewajiban pajaknya. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam memahami dan melaksanakan kewajiban Pajak Daerah. Dengan membuka layanan di Icon Mall Gresik, diharapkan masyarakat yang berada di sekitar area tersebut dapat lebih mudah mengakses pelayanan pajak.
Bapak Havy Wardana juga mengingatkan kepada Wajib Pajak bahwa pembayaran pajak merupakan kewajiban yang harus dipenuhi. Pihak BPPKAD Kabupaten Gresik siap membantu masyarakat dalam menyelesaikan kewajiban pajaknya. Selain itu, pihaknya juga akan terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya membayar Pajak Daerah.
Dalam kegiatan ini, BPPKAD Kabupaten Gresik juga sekaligus memperkenalkan aplikasi SEPADAN (Sistem Elektronik Pajak Daerah Lainnya) kepada Wajib Pajak. Dengan menggunakan Aplikasi SEPADAN, Wajib Pajak dapat mengajukan pelayanan Pajak Daerah Lainnya dari mana saja tanpa harus mendatangi Kantor BPPKAD Kabupaten Gresik, mengingat aplikasi ini dapat diakses kapan saja dan dari mana saja asalkan terdapat koneksi Internet.
Sebagai badan yang bertanggung jawab dalam hal pendapatan, pengelolaan keuangan dan aset daerah, BPPKAD Kabupaten Gresik terus berupaya untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. Dengan adanya kegiatan Pelayanan Pajak Daerah Lainnya di Icon Mall Gresik, diharapkan dapat memudahkan masyarakat dalam memenuhi kewajiban pajaknya dan meningkatkan kepatuhan Wajib Pajak terhadap Pajak Daerah.